5 Rekomendasi Penghasilan Tambahan untuk Mahasiswa

Penghasilan Tambahan untuk Mahasiswa

Lagi cari ide penghasilan tambahan untuk mahasiswa? Yuk, simak apa saja rekomendasinya yang mudah dan simpel untuk kamu terapkan.

Masa kuliah menjadi waktu yang tepat untuk kamu mendapatkan banyak ilmu. Selain ilmu dari studi yang kamu pelajari, ada banyak pengalaman yang bisa kamu coba, misalnya mendapatkan penghasilan tambahan untuk mahasiswa. Siapa sih yang nggak bangga kalau bisa dapat uang hasil kerja keras sendiri?

Selama nggak ganggu waktu kuliah kamu, mencari penghasilan tambahan sah-sah saja untuk dilakukan. Selain bisa menambah uang jajan, mencari penghasilan tambahan juga bisa menambah skill dan pengalaman yang bermanfaat saat kamu sedang cari kerja di masa depan.

Apa Saja Rekomendasi Penghasilan Tambahan untuk Mahasiswa?

Seringkali niat untuk mencari penghasilan tambahan sudah ada, tapi masih bingung dengan jenis kerja atau bisnis apa yang cocok untuk mahasiswa. Nah, kamu perlu ide penghasilan tambahan yang tepat untuk mahasiswa yang mudah dengan waktu yang fleksibel.

Tenang, Trexmin sudah siapkan nih informasi tentang sumber penghasilan tambahan yang cocok untuk para mahasiswa. Apa saja sih? Simak bareng-bareng informasinya di bawah ini, yuk!

1.      Penerjemah Bahasa Asing

Rekomendasi yang pertama adalah penerjemah bahasa asing. Jenis pekerjaan paruh waktu ini cocok banget untuk kamu yang menguasai bahasa asing, seperti bahasa Inggris, China, Jepang, dan bahasa lainnya. Upah untuk menerjemahkan bahasa asing ini cukup menggiurkan lho, bahkan ada yang digaji dalam dolar.

Ada banyak jenis hal yang bisa diterjemahkan, mulai dari novel, makalah, buku ilmu pengetahuan, dan jenis-jenis lainnya. Ada banyak proyek yang membutuhkan penerjemah dari bahasa asing ke Indonesia, atau sebaliknya. Jenis penghasilan paruh waktu ini cukup fleksibel untuk dilakukan selama kuliah.

2.      Content Creator

Tahukah kamu kalau bermain media sosial juga bisa menghasilkan cuan? Selama ini mungkin sebagian besar orang menganggap media sosial hanya platform yang digunakan untuk membagikan konten dan post yang menghibur. Namun, saat ini sudah banyak orang yang bisa menghasilkan uang dari media sosial loh.

Content creator adalah sebutan untuk orang yang menekuni dunia konten di berbagai media sosial. Cara mendapatkan uang melalui media sosial ini bisa dilakukan dengan membuat konten semenarik mungkin, lalu kamu akan mendapat uang dari viewer (Youtube) atau pengunjung yang klik laman kamu.

3.      Guru Les

Cara mendapatkan penghasilan untuk mahasiswa selanjutnya adalah dengan menjadi guru les. Dengan menjadi guru les untuk siswa SD, SMP, atau SMA kamu bisa mendapatkan penghasilan yang lumayan lho. Hal ini karena guru les biasanya dibayar tiap satu jam dengan bayaran yang cukup mahal.

4.      Penulis Freelance

Jika kamu suka dengan aktivitas menulis, kenapa tidak coba untuk jadi freelance penulis saja? Saat ini, banyak banget dibutuhkan penulis untuk berbagai keperluan, seperti penulis blog, artikel pada web berita, ghost writer, makalah, dan lain-lain.

Dengan menjadi penulis freelance, kamu bisa mengembangkan hobi sekaligus mendapatkan bayaran yang lumayan. Waktu untuk mengerjakannya pun bisa dilakukan di sela-sela waktu santai saat kuliah.

5.      Host Live Streaming

Menjadi seorang talent atau host live streaming sangat diperlukan skill yang mumpuni terutama dalam komunikasi. Kemampuan berkomunikasi ini harus bisa meningkatkan engagement dengan penonton. Apabila semakin banyak penonton yang mampir ke room kamu, maka semakin banyak pula interaksi yang bisa kamu dapatkan hingga bisa meningkatkan penjualan.

Untuk mendapatkan penghasilan tambahan bagi mahasiswa dari menjadi talent. Selain dituntut komunikatif, kamu juga perlu memiliki tampilan “Good Looking”. Tampilan yang menarik bisa membuat penonton menjadi tertarik untuk menonton siaran kamu di Media Sosial. Kamu bisa berdandan dengan cantik, tampil rapi dan menawan. Namun tetap sopan saat melakukan siarannya.

Dengan menjadi talent host live streaming, kamu bisa mendapatkan penghasilan tambahan loh. Tertarik untuk menjadi salah satunya?

Nah, itu dia ide mencari penghasilan tambahan untuk mahasiswa yang bisa kamu tiru. Lagi butuh jasa host streaming untuk berbagai kebutuhan? Percayakan saja kepada kami. Trex Management Indonesia adalah penyedia jasa host live streaming terbaik di Indonesia. Konsultasi atau pertanyaan lebih lanjut? Hubungi kami di sini. Nah, kami juga buka lowongan karir untuk host streaming di formulir ini ya.

=====

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email